"Enjoy Your Life Aja Dehh..." Part. 13


“Asertif Hanya Cara? Aahh Entahlah.. Oke Lupakan Saja”

“Jika satu hal kebaikan bagi kemanusiaan masih kurang, tidakkah yang kurang itu –
Kemanusiaan itu sendiri?”
Oleh Aris Rasyid Setiadi 



Sebuah naskah biasa tanpa makna berguna, namun menjadi cerita suka duka..

            Pagi yang indah bukan, lebih kepada semalam ditemani setengah bulan yang nampak setia pada bumi yang usang, terlebih di hari kebahagiaan ini Tuhan menetaskan teman-teman seperjuangan 4 tahunku ini untuk keluar dari cangkang perkuliahan menuju dunia baru yang penuh tawaran. Happy Graduations !!!
Semalam, di suatu momen aku mendapatkan pencerahan, yaa mungkin walau dalam bentuk penyesuaian narasi preposisi. Haha tepuk jidat aku, "ambyarr" ternyata memang kopiku kurang buket dan dolane kurang adoh.

Mengaitkan dan mengatakan menjadi seperti apa tindak lanjutnya?
Perlu dikurangi atau tetap bermain? Bermain (lagi) itu pilihan kolektif agar satu alur. Perlu dikurangi untuk wahana pembelajaran berkembang ke depan.

Pembelajaran hari ini adalah bagaimana kita belajar untuk menerima dan tidak manipulatif dalam hal sebuah ‘rasa tertandatangan’. Perlu diketahui bersama manipulatif bisa diartikan sebagai bentuk pemberontakan yang dilakukan secara sembunyi-sembunyi. Berbeda dengan sikap agresif yang cenderung ditonjolkan secara terang-terangan, sikap manipulatif cenderung dilakukan secara sembunyi-sembunyi karena berbagai pertimbangan.
Salah satu pertimbangannya adalah si manipulator biasanya berada pada pihak yang rendah atau lemah. Namun, inti dari manipulasi adalah mencapai tujuan tertentu untuk kepentingan si manipulator. Manipulasi bak penjilat yang lebih mementingkan kepentingan pribadi dan menghalalkan segala cara.

Kepura-puraan juga bisa dimasukkan dalam kategori manipulasi kawan.

Risiko dari manipulasi adalah jika ketahuan, orang lain tidak akan memercayainya lagi. Jadi jangan sekali-kali memanipulasi orang lain untuk tujuan buruk tertentu agar tetap dipecaya orang lain.
Jika seperti itu maka bisa dipastikan hari kita akan berakhir dengan damai penuh cerita kesepahaman dan senyuman menghiasi wajah cantik atau tampanmu itu kawan. Dan kabar baiknya berkawan dengan cinta Tuhan dalam benak lawan. Lakukanlah, mulai menit ini dan esok pagi, sampai dunia tahu kita seorang yang hebat dalam etika moral!!

 “Jika Anda memuji dengan tulus, maka menjadi efektif. Jika Anda tidak tulus, itu manipulatif.” – Zig Ziglar



Komentar

Postingan Populer