"Enjoy Your Life Aja Dehh.." Part. 39

"Badai Imajiner Diri"
“Jika satu hal kebaikan bagi kemanusiaan masih kurang, tidakkah yang kurang itu –
Kemanusiaan itu sendiri?”
Oleh Aris Rasyid Setiadi


Sebuah naskah biasa tanpa makna berguna, namun menjadi cerita suka duka..

Dalam konteks menetapkan tujuan, jadi apa yang kita impikan?
Jikalau kau masih ingat telah dikatakan olehku sebelumnya, "Mengubur impian berarti mengubur diri kita, karena kita tersusun dari bahan-bahan yang membentuk impian. Tuhan ingin kita agar meraih potensi tertinggi kita."
Napoleon Hill mengatakan, "Syukuri visi dan impianmu karena itu lahir dari jiwamu. Impian adalah cetak biru dari prestasi tertinggi." Jika kita membantu diri-sendiri dan orang lain menemukan impian dan benar-benar memercayainya, kita dapat membantu diri dalam memenuhi rancangan mula-mula. Setelahnya tujuan mulai terbentukkan. Hingga bagaimana kau memampukan. Sehingga kita tidak tersesat dalam badai imajiner diri yang membodohkan.

Komentar

Postingan Populer