"Enjoy Your Life Aja Dehh.." Part. 44

"Asa Cerita"
“Jika satu hal kebaikan bagi kemanusiaan masih kurang, tidakkah yang kurang itu –
Kemanusiaan itu sendiri?”
Oleh Aris Rasyid Setiadi


Sebuah naskah biasa tanpa makna berguna, namun menjadi cerita suka duka..

Menggalang asa dalam sebuah cerita. Kata yang bagus bukan? tentunya ini bercerita tentang mengumpulkan harapan-harapan, entah dalam bentuk apapun yang mendukung keberlangsungan menuju cerita tersebut. Dalam pemaknaan diri misal, tentunya bukan hal yang mudah, situasi bisa saja menjadi rumit kala di tengah perjalanannya, entah dalam mengumpulkan asa atau setelah itu dalam proses membentuk cerita yang diinginkan. Diperlukan sekali kemampuan mengontrol diri perlu ada agar tetap berjalan dari gangguan-gangguan menuju titik akhir cerita tersebut. Bisa bersifat gangguan dari luar atau justru diri kita sendiri. Ini bukan tentang siapa kita namun tentang bagaimana kita berteman dengan segala kemungkinan situasi yang ada. Berprinsip dengan hati, berjalan dengan komunikasi dan berdiaspora dengan imaji.

Komentar

Postingan Populer